Flash JellyBlast V3 Samsung Galaxy Young Dengan Mudah

Flash JellyBlast V3 Samsung Galaxy Young Dengan Mudah - Balik lagi saya mengulas soal Samsung Galaxy Young yang masih sangat diminati oleh sebagian kalangan, termasuk saya yang sedikit mulai melirik ponsel murah berkualitas mahal ini. Entah kenapa saya masih bingung apa yang membuat orang suka dengan Galaxy Young sehingga masih banyak yang mencari siapa yang ingin menjualnya. Padahal masih ada Xperia X10 Mini yang berkamera 5 megapixel disertai autofocus dan LED flash atau Xperia X8 yang mempunyai kualitas grafis yang lebih lembut bila dibandingkan Galaxy Young. Kenapa oh kenapa..

Beberapa waktu yang lalu saya melihat-lihat ada apa diforum jual beli di facebook. Ya seperti biasanya rata-rata hanya handphone yang ditawarkan. Kalau tidak hape, laptop, paling juga motor. Tapi ada sebuah wall yang sangat nyleweng yang tidak sengaja saya baca. Seperti ini :
 

*Maaf kalau saya jadikan bahan postingan

Jadi ada salah seorang member forum tersebut menanyakan apakah bisa Galaxy Young di upgrade ke Jelly Bean. Batin saya "Jelas bisa. Malah jadinya keren. Mungkin lebih keren dari Jelly Bean yang ada di X10 Mini saya". Batin saya.

Nah, dibawahnya ada yang comment yang pasti gak bisa diupgrade. Ada lagi yang ngomong penyebab Galaxy Young harganya jatuh karena tidak bisa diupgrade. Haduh, sedikit mangkel hati saya. Bagaimana tidak? :D Masalahnya android sudah menjadi mainan saya dan saya ngerti Galaxy Young tentu bisa diupgrade ke Jelly Bean.

Sambil tenang minum kopi saya tulis artikel postingan ini di blog saya dengan maksud ingin memberi tahu bagaimana cara Flash JellyBlast V3 Samsung Galaxy Young Dengan Mudah.

Seperti biasanya dalam melakukan flashing (ROM) yang perlu dipersiapkan yaitu file yang akan kita flash. Download terlebih dahulu JELLYBLASTV3.signed.zip. Setelah itu pastikan anda memiliki CWM recovery untuk samsung galaxy young dan yang paling penting, pastikan ponsel anda sudah di root. (Baca Cara Root Samsung Galaxy Young Dengan Mudah)

Install JellyBlast V3 yang sudah anda miliki. Caranya dengan masuk ke recovery mode (baca CWM recovery untuk samsung galaxy young di link diatas) kemudian pilih install zip from sdcard < choose zip from sdcard dengan menekan tombol volume atas dan bawah untuk menaik turunkan dan tombol home untuk OK.

Tunggu hingga instalasi selesai dengan sempurna kemudian reboot. Sudah, Samsung Galaxy Young anda berubah menjadi Jelly Bean.

Peringatan! Saya tidak bertanggung jawab bila Samsung Galaxy Young anda mengalami kerusakan.

Tutorial diatas sudah saya coba di Samsung Galaxy Young base DXLF2 stock rom dan berjalan dengan lancar. Apabila anda mendapati bootloop (tidak bisa start up), baca Tutorial Cara Flashing Samsung Galaxy Young Menggunakan Odin.

 

Related Posts

Post a Comment

Subscribe Our Newsletter